Kamis, 28 Agustus 2014

SAHUDIN

Dilahirkan di Balai Lutu pada tanggal 1 September 1967. Beliau adalah anak ketiga dari tiga bersaudara dari pasangan Bapak (Alm) Sali dan Ibu (Alm) Jumedah.

Menempuh pendidikan sekolah dasar di SD Balai Lutu tamat tahun 1981 dan pendidikan menengah pertama di SMP Tanah Merah tamat tahun 1987.

Terakhir menyelesaikan pendidikan sekolah menengah atas di SMA Natam tamat tahun 1987.

Pada tahun 1990 menikah dengan Haida dan telah dikaruniai empat orang anak yaitu, Munawarah Rahmah, Khairun Nisa, Khairul Umam dan Hakim Sarwani Arobhi.

Pada tanggal 28 Agustus 2014 beliau diambil sumpahnya sebagai anggota Dewan Perwakilan Rakyat Kabupaten Aceh Tenggara untuk masa jabatan dari tahun 2014 sampai tahun 2019 dari Partai Gerindra.

Beliau berasal dari daerah pemilihan Aceh Tenggara V dengan perolehan suara sebanyak 976 suara.

Tempat tinggal saat ini beralamat di Jl. Kutacane-Blang Kejeren No. 23 Desa Ketambe, Kecamatan Ketambe, Kabupaten Aceh Tenggara.

Agenda Kegiatan

Profil Anggota

Tinjauan Regulasi

 
Copyright © 2015 DPRK ACEH TENGGARA